Pengumuman Perpanjangan Seleksi Penerimaan Tenaga Kontrak Kerjasama RS Mata Makassar Tahun 2024

Pengumuman Perpanjangan Seleksi Penerimaan Tenaga Kontrak Kerjasama RS Mata Makassar Tahun 2024

PENGUMUMAN SELEKSI
PENERIMAAN TENAGA KONTRAK KERJASAMA
RUMAH SAKIT MATA MAKASSAR
TAHUN 2024

 

A. Jenis Jabatan dan Kualifikasi Pendidikan

No. Jenis Tenaga Kualifikasi Pendidikan Penempatan Jumlah
1. Refraksionist Optisien D3 Refraksionist Direktorat Medik dan Keperawatan 1
2. IT (Programmer) S1 Informatika/S1 Teknik Komputer/S1 Sistem Informasi Direktorat Perencanaan Keuangan dan Layanan Operasional 1

B. Persyaratan Umum

  1. Warga Negara Indonesia (WNI).
  2. Berusia maksimal 35 tahun.
  3. Memiliki kualifikasi pendidikan minimal sesuai dengan persyaratan formasi dengan indeks prestasi komulatif (IPK) minimal 3,00 dengan ijazah dari kampus dan program studi terakreditasi minimal B.
  4. Mampu mengoperasikan komputer (MS Word, Excel, email dan browsing internet)
  5. Tidak menuntut untuk diangkat menjadi pegawai tetap, PPPK maupun CPNS.
  6. Memiliki pengalaman kerja minimal 2 tahun di bidangnya.
  7. Memiliki sertifikasi kompetensi sebagai Refraksionis Optisien.
  8. Mampu bekerja dalam tim dan memiliki kemampuan komunikasi yang baik.
  9. Berorientasi pada pelayanan pasien dan kualitas kerja yang tinggi.

C. Persyaratan Khusus

Untuk Tenaga IT:

  1. Pendidikan minimal S1 di bidang Ilmu Komputer, Teknik Informatika, atau bidang terkait.
  2. Menguasai bahasa pemrograman (Python/Java/PHP/Javascript).
  3. Memahami konsep database dan mampu bekerja dengan SQL.
  4. Kemampuan problem solving yang baik dan mampu bekerja secara mandiri maupun dalam tim.
  5. Komunikatif dan proaktif dalam menyelesaikan tugas yang diberikan.

Untuk Tenaga Refraksionist:

  1. Pendidikan minimal D3, Lulusan dari program pendidikan refraksi optisi yang terakreditasi B
  2. Memiliki sertifikasi kompetensi sebagai Refraksionis Optisien.
  3. Mampu bekerja dalam tim dan memiliki kemampuan komunikasi yang baik.
  4. Berorientasi pada pelayanan pasien dan kualitas kerja yang tinggi.

D. Kelengkapan Berkas Persyaratan

  1. Surat lamaran diketik dan ditujukan kepada Direktur Utama Rumah Sakit Mata Makassar dan ditandatangani di atas materai dengan mencantumkan alamat korespondensi dan nomor HP.
  2. Daftar Riwayat Hidup / CV
  3. Kartu Tanda Penduduk (KTP)
  4. Fotokopi ijazah dan transkrip nilai yang sudah dilegalisir oleh pejabat yang berwenang.
  5. Pas foto warna terbaru ukuran 4x6 sebanyak 2 lembar.
  6. Surat Pengalaman Kerja
  7. Sertifikat pendukung bila ada.
  8. Membuat dan menandatangani surat pernyataan yang berisi sebagai berikut:
  • Tidak terlibat NAPZA.
  • Tidak menuntut untuk diangkat menjadi pegawai tetap, PPPK dan CPNS.
  • Bersedia diberhentikan apabila melakukan pelanggaran berat.

 

LINK PENDAFTARAN: 
https://forms.gle/cmsSvkYqPnUu4uQS6

Untuk informasi lebih lengkap, silahkan download dokumen berikut: Dokumen Seleksi